Sebelum mengikuti wawancara kerja untuk posisi HSE Officer, terlebih dahulu persiapkan hal-hal berikut:
1. Kenali Dirimu
Saat wawancara kerja, kamu akan diminta menceritakan dirimu. Tujuannya untuk menilai kelebihan dan kekurangan kamu, serta untuk melihat apakah kamu cocok atau tidak dengan posisi kerja yang ditawarkan.
Pastikan kamu mampu memaparkan siapa dirimu kepada recruiter!
2. Kenali Perusahaan Targetmu
Pastikan kamu kenal dengan Perusahaan tempatmu melamar kerja. Informasi bisa kamu dapatkan dari teman, keluarga atau bisa juga dari searching di google.
Ini adalah kesempatan bagi kamu untuk menunjukkan kepada recruiter bahwa kamu punya niat yang kuat untuk bekerja di perusahaan itu.
3. Pahami Regulasi Terkait
Dengan mengenal profil perusahaan, kamu akan tahu proses produksi yang ada di sana. Sebagai seorang HSE Officer, kamu harus bisa memprediksi regulasi apa saja yang perlu diterapkan, cukup dengan mengetahui alur proses produksinya.
Untuk skill ini bisa kamu pelajari di pelatihan Ahli K3 Umum Kemnaker!
4. Kuasai Keterampilan Dasar HSE
Skill teknis sebagai HSE Officer wajib kamu pahami. Bagaimana melakukan HIRA, Level pengendalian risiko, Manajemen APD, Penerapan SWP, penggunaan JSA, LOTO, serta syarat-syarat bekerja di lingkungan berbahaya, seperti; Bekerja di ketinggian, ruang terbatas, bekerja panas, lifting, dan lain-lain.
5. Latihan Wawancara
Tuliskan jawaban dari setiap pertanyaan wawancara, baca dan evaluasi hingga kalimat yang kamu gunakan benar-benar efektif dan efisien. Terus praktekkan jawabanmu hingga kamu lancer dan mampu menyampaikannya dengan baik dan benar.
Kamu bisa meminta bantuan teman, berlatih di depan cermin, atau merekam video dirimu. Perbaiki bagian yang kira-kira perlu.
6. Outfit dan Tempat Wawancara
Penampilanmu bisa mempengaruhi selera orang lain terhadapmu. Pastikan kamu menggunakan outfit yang tepat untuk mengikuti wawancara kerja.
Jika wawancara dilakukan secara offline, maka kamu harus mengetahui lokasinya dengan tepat. Jika perlu, datang dan survey lokasi tersebut sebelu hari H. Demikian pula jika wawancara secara online, kamu harus mempersiapkan media yang akan digunakan. Aplikasi yang digunakan, device pendukung, jaringan internet, dan tempat yang tenang.
7. Tunjukkan Semangatmu
Saat proses wawancara, tunjukkan bahwa kamu berminat dan bersemangt mengikuti proses wawancara tersebut.
Dan tak kalah penting, jika kamu diberi kesemapatan bertanya, maka bertanyalah! Sekali lagi, berikan pertanyaan yang menunjukkan minatmu terhadap perusahaan, job deskripsi, harapan perusahaan jika kamu diterima bekerja, dan sebagainya.
Apakah kamu sudah punya persiapan mengikuti wawancara kerja untuk posisi HSE Officer?.
Baca Juga: 7 Bocoran Interview Kerja untuk HSE Officer
Leave a Reply